Selamat Datang di Blog Kobong Sastra Cipasung

Share |

Puisi Choer Afandi

Buku Yang Kupinjam


Telah kuikuti semua jejakmu
Pada buku yang kupinjam
Aku mencatat semua yang lewat
Namun wajahmu bukanlah buku atau kenangan
Kubaca dan mudah kulupakan

Aku mencium bau ketiak dan harum rambutmu
Dari halaman demi halaman yang kujuntai
Seketika awan berubah menjadi layang-layang
Dan rambutmu adalah benang pemantang

Aku ingin terbang melayang bergulingan
Bersama angin memadati cakrawala
Kulihat ada dua remaja berbincang
Duduk bercerita tentang ikan-ikan di kolam
Berenang sambil menciumi rumput dan ilalang

Suara beningmu mengejakan huruf-huruf kepadaku
Dan kata-kata itu berjatuhan seperti hujan
Lalu kuserap dalam getar gitar
Aku kembali merayap dari waktu yang lindap
Kujelajahi bukit pertapaan yang panjang

***
Prev Next Next
 

Copyright @ 2011 By. KSC