Ada yang kau lupakan
Kau menanam padi di tanah yang kering
Seribu haripun takkan menguning
Ada yang kau lupakan
Dalam pertapaanmu yang khusyuk
Seribu bulanpun takkan kau temu
Ada yang kau lupakan
Di tiap detak jantungmu
Di mana kelak kau kan bertamu
Jaring-jaring berkelebat di atmosfir
Panas matahari sedikit-sedikit mengupas kulitmu
Di mana kau berlindung
Dari sengatan lebah yang sumringah
Seperti gigitan anjing gila
Yang membuat engkau lupa
Ada yang kau lupakan
Ketika hurup-hurup berloncatan
Bersama ludah dan bau anyir
Tanpa rasa kuatir di bibir
2009
Biodata : Afan Dinata lahir di jakarta 02 September, aktif di Sanggar Sastra Tasikmalaya dan Komunitas Azan, Karyanya dimuat di Lampung Post, Priangan, Radar Tasikmalaya, Website : www.Kobongsastracipasug.com Sekarang tinggal di Cipasung Tasikmalaya