Meilan Noorika
Aku tidak mengenalimu
Tapi aku jatuh hati dengan perupa rindumu
Ku lihat cermin hati terpancar indah dalam diri
Senyummu bawa sejuta cinta tanpa kata & tanya
Melihatmu dalam gambaran cinta Bapa
Boleh kah kau bagi tawamu itu Bapa?
Riang riak wajahmu cermin jiwa tanpa batasannya
Betapa aku bangga menjadi bagian cinta
Kan ku teriakkan dengan lantang
Bangsaku bukan bangsa tengadah tangan
Bangsaku kekuatan cinta dari Bapa
Biar apa kata disana
Disini ku temukan cinta yang lebih berharga
[ S'pore 21.00 / 23082010 ]
Diambil dari Koleksi Foto Salah seorang sahabat
Edy Martoyo